Rabu, 09 Juni 2010

KEMUNCULAN BROWSER VERSI TERBARU SAFARI 5 DARI APPLE


Banyak browser yang bermunculan dari waktu ke waktu, dan tiada henti-hentinya melakukan berbagai inovasi. Setelah google chrome 5 cukup sukses dengan browser yang dikatakan cepat dan kualitas gambar yang cukup bening, mozila pun tidak mau kalah dengan memunculkan browser terbaru mereka yaitu firefox 3.6, dimana keduanya telah memiliki berbagai fitur yang memiliki kelebihannya masing-masing.

Untuk menanggapi hal tersebut, maka pihak Apple pun tidak mau kalah, pada tanggal 08 Juni 2010 pun telah resmi diluncurkan browser terbaru dari Apple yaitu Safari 5. Pihak Apple mengatakan bahwa Safari 5 akan lebih cepat dari firefox 3.6. Safari 5 memiliki perbaikan Prefething DNS dan page cache. Dengan adanya teknologi tersebut, dapat meningkatkan kinerja browser Safari 5. Pada browser Safari 5 ini, dapat mencapai 30 % lebih cepat dibanding Safari 4. Dan Safari 5 ini dapat menandingi kecepatan Chrome buatan Google.

Dengan adanya Safari 5 ini, pihak Apple mengatakan bahwa di dalam browser ini membawa lusinan teknologi HTML5, termasuk fitur Full screen playback, Caption dari sistem video, Geolocation, dan lainnya. Dan untuk mendapatkan software tersebut, dapat di download pada link berikut: http://www.apple.com/safari/download/

Senin, 07 Juni 2010

USB 3.0



USB 3.0 adalah pengganti USB 2.0 yang telah lama ditunggu. Pada USB 2.0 data mengalir dengan kecepatan transfer hingga 480 MBit/detik, perangkat dapat dicabut-pasang saat PC dioperasikan. Dan berkat suplai listrik terintegrasi banyak perangkat seperti USB-flashdisk atau webcam tidak membutuhkan power-supply sendiri. Namun kelemahan dari USB 2.0 adalah pada prakteknya jarang kecepatan mencapai diatas 300 Mbit/detik, sehingga dianggap tidak lagi memadai. Untuk mengatasi masalah tersebut maka diciptakanlah USB 3.0, data mengalir dengan kecepatan hingga 5 GBit/detik – 10 kali lipat USB 2.0.

Jika kita tidak ingin segera membeli mainboard baru, tetapi ingin pindah ke USB 3.0, dibutuhkan sebuah controller-card yang hanya tersedia untuk PCI-Express 2.0 (mulai 30 Euro). Bagi yang tidak memiliki PCIe-slot pada PCnya tidak perlu berharap pada USB 3.0. Namun dengan hardware baru pun sering hanya tersedia interface PCIe 1.0. Di sini controller-card memang dapat digunakan, tetapi kecepatan penuh tidak tercapai. Triknya:dengan memasukkan controller-card ke dalam graphic-card PCIe 4x, 8x atau bahkan 16x. Dengan itu dapat dicapai kecepatan penuh.

Setelah dilakukan pengetesan yang dilakukan oleh tim CHIP, yang diuji dengan mainboard Asus P7P55D-E Pro, card QuickPort USB 3.0 dari Sharkoon dan Buffalo HD-HXU 3. Hasilnya mengesankan, dengan QuickPort dan Buffalo digunakan harddisk SATA terbaru dengan kecepatan maksimal. Tidak ada perbedaan antara SATA dan USB 3.0. Ini berarti performa 4 kali USB 2.0.





Gambar SATA QuickPort dari Sharkoon



Bagi yang tidak ingin pindah ke USB 3.0, ada alternatif lain yang dicapai untuk meningkatkan kecepatan lebih tinggi daripada USB 2.0, yaitu diantaranya dengan menggunakan Port SATA Eksternal, dengan eSATA dimungkinkan kecepatan yang sama seperti SATA internal. Dalam prakteknya hingga 300 MByte/detik. Namun eSATA tidak lebih baik dibanding USB 3.0: Kabelnya kaku dan pendek, tidak ada USB-hub untuk mempermudah pemasangan perangkat. Alternatif lainnya yaitu dengan Firewire 800, namun tidak dapat bersaing dengan eSATA maupun USB 3.0, kecepatan diatas 120 MB/s secara tehnis tidak mungkin, hampir tidak ada hardware lain, kalaupun ada harganya sangat mahal.

Dapat disimpulkan bahwa penggunaan USB 3.0 tidak begitu diperlukan, namun akan sangat diperlukan jika kita ingin mengcopy data dalam jumlah besar ke harddisk atau flashdisk USB, kecepatan USB 3.0 yang dapat mencapai 200 MB/s saat ini hanya eSATA yang dapat mengimbanginya.


Sumber:
http://chip.co.id/articles/featured/2010/05/31/10-pertanyaan-seputar-usb-3-0/

Analisa Performa VGA Game Windows 7 (Final) vs Windows Vista .




Windows 7 adalah sebuah platform yang sangat menjanjikan. Dengan platform pengujian yang ada, dapat diliat bahwa window 7 ini cepat, tampilan yang bagus, beragam dan hampir semua kategori pengujian sangat stabil di semua tingkatan.

Baik dengan kartu grafis NVIDIA atau ATI. Driver VGA tidak hanya stabil, mereka bekerja dengan sangat baik. Sebelumnya dikhawatirkan bahwa dengan datangnya OS baru, akan terlihat penurunan kinerja sama seperti transisi dari Windows XP ke Vista. Tetapi dalam keadaan tertentu, kinerja VGA pada Windows 7 hampir sama dengan Windows Vista. Namun Windows 7 tidak akan menawarkan peningkatan kinerja grafis dalam keadaan apapun.

Windows 7 jelas akan membawa banyak hal yang baik, misalnya teknologi Directx 11. Walaupun akan tersedia untuk Vista juga.namun di dalam Windows 7 Teknologi Directx 11 memiliki shader lebih baik,kinerja shader yang lebih baik, dan hardware tessellation.

Sebaiknya kita jangan takut mengganti ke Windows 7 karena masalah driver. Sebab pada driver di windows 7 stabil dan bekerja sangat baik.

sumber:
http://www.guru3d.com/article/windows-7-vs-vista-vga-game-performance/10

Selasa, 01 Juni 2010

MONITOR LCD DENGAN MENGGUNAKAN DAYA LISTRIK DARI USB


Untuk menampilkan tampilan visual output dari komputer dibutuhkan sebuah komponen hardware yang dinamakan dengan monitor. Dimulai dengan monitor tabung, monitor LCD, maupun teknologi terbaru yaitu monitor LED. Di dalam perkembangannya banyak mengalami kemajuan, dari berbagai fitur yang ada. Salah satunya dari perkembangan monitor LCD, kali ini produsen samsung memamerkan sebuah monitor LCD berukuran 18,5-inch USB powered LCD pada acara Society For Information Display 2010. Dari segi sumber daya yang digunakan ini super efisien yaitu hanya membutuhkan 6,3 W. Saat dipamerkan, monitor LCD ini terhubung ke PC dengan USB 2.0 port di samsung booth dan hanya memiliki port USB untuk memasok listrik ke layar monitor LCD terbaru ini.

Teknologi yang ditawarkan samsung kali ini yaitu membuat beberapa perbaikan transmitansi dan efisiensi pencahayaan dari lampu belakang panel, sehingga membuat layar samsung USB membutuhkan daya yang sangat rendah. Fitur dari layar ini adalah LED enabled edge-lit type backlight dengan rasio kontras 1,000:1 dengan resolusi 1.366x768px, pencahayaan 250cd/m2. Namun dari segala kelebihan yang ada, ada salah satu kekurangan yaitu rupanya dengan type backlight seperti ini, umur dari perangkat ini terbatas untuk 30.000 jam dibandingkan 50.000 jam untuk monitor LCD yang sudah ada.

Menurut informasi, samsung akan memproduksi secara masal produk untuk PC desktop ini pada tahun 2011.

Sumber:

http://www.beritateknologi.com/monitor-lcd-samsung-terbaru-perlu-usb-saja-tanpa-perlu-colok-listrik/